Nielsen: Pengguna Smartphone di Asia Pasific Meningkat

Sebuah penelitian Smartphone Insights Study dari Nielsen baru-baru ini menyatakan adanya pertumbuhan pengguna smartphone yang cukup signifikan di kawasan Asia Pasifik. Studi yang diadakan di 39 pasar global (13 di antaranya di Asia Pasifik) menitik beratkan pada penggunaan internet melalui smartphone khususnya jejaring sosial dan pencarian internet.

Dari penelitian tersebut, pengguna smartphone di Jepang menduduki peringkat tertinggi yaitu 86%. Artinya sekitar 9 dari 10 pengguna di Jepang mengakses internet via smartphone-nya. Sementara di Korea ada 80% dan Hongkong 76%. Untuk jejaring sosial, sekitar 76% pengguna mengakses via mobile dan Malaysia 74%.

Popularitas smartphone ini juga mendongkrak angka penggunaan layanan berbasis lokasi (LBS/Location Based Service) di Asia Pasifik. Korea menduduki peringkat teratas penggunaan LBS via smartphone dengan angka 59%. kemudian diikuti oleh Jepang dengan 56% serta Hongkong dan Taiwan yang sama-sama mencatatkan angka 53% pengguna.

Pengguna Mobile app, Korea dan Jepang 81%. Tentu saja app paling populer adalah game :) Kecuali di Indonesia yang justru musik serta jejaring sosial yang lebih populer.

Dengan angka share market (smartphone dan penggunaannya) di atas, potensi Mobile Advertising di Asia ini sangat-sangat besar. Cuman sayangnya, sepertinya belum banyak pengiklan yang melihat hal ini. Padahal jumlah smartphone di Asia Pasifik sekarang sudah melebihi jumlah not-so-smartphone yang ada lho :P (ok, it’s called featured phone usually :P)

Terkait dengan mobile advertising, sekitar 77% pengguna di Cina menerima iklan di smartphone mereka sebulan terakhir. Disusul Malaysia (74%), Korea dan Hongkong (66%). Frekuensi paparan mobile advertising tertinggi ada di Jepang sekitar 74% dan Hongkong 65% penggunanya kena iklan setidaknya sekali sehari.

Berikut ini adalah beberapa statistik terkait penelitian Nielsen di atas.
Dikutip dari asiamediajournal.com

courtesy www.asiamediajournal.com
courtesy www.asiamediajournal.com

Referensi:

 

RIM Obral Blackberry PlayBook

Steve Jobs introducing the iPad

Saat Apple meluncurkan iPad pada Januari 2010, pasar kembali terguncang. Definisi tablet (PC) seakan-seakan ditulis ulang dengan iPad sebagai standar acuannya. Banyak pihak kemudian berlomba-lomba mengeluarkan tablet yang diklaim merupakan pesaing bahkan ‘pembunuh’ iPad. Padahal beberapa saat sebelumnya mereka sibuk lomba membuat netbook.

Salah satu yang disebut-sebut sebagai pesaing kuat dan pembunuh iPad adalah Blackberry PlayBook produksi Research In Motion (RIM). Tablet dari RIM ini pertama kali diperkenalkan konferensi Adobe MAX 2010, menggunakan sistem operasi BlackBerry Tablet OS dan dapat menjalankan aplikasi yang dibuat menggunakan Adobe AIR. Adobe mungkin tandem dengan RIM karena sebel pada Steve Jobs yang menjelek-jelekkan flash dan menolak adanya Flash di iOS (iPhone, iPad, iPod) he he he he :)

Blackberry PlayBook mempunyai spesifikasi yang lumayan tinggi lho.
Bisa video HD 1080p lengkap dengan micro-HDMI port-nya dan kamera (3MP kamera depan, 5MP kamera belakang). Ukuran layar 7 inchi, resolusi 1024×600 dengan 3D graphics acceleration. Ada sensor InvenSense 6-axis gyroscope, magnetometer, and accelerometer. CPU dual-core Texas Instruments OMAP4430 Processor.

Blackberry PlayBook
image courtesy of ubergizmo.com

Namun sayang sekali, PlayBook justru sepertinya jadi pecundang di pasar tablet. Tidak seperti iPad yang kaya dengan aplikasi dari AppsStore, Playbook justru miskin. Tidak punya native email client, banyak keluhan mengenai overheat dan dead pixel, dan untuk bisa menggunakan BBM, Playbook harus terkoneksi dengan ponsel Blackberry itu sendiri. Dari sisi penjualan, Playbook bisa dibilang hampir gagal total karena targetnya meleset dengan angka lebih dari 90%.

Weleh.

Mengutip artikel Eric Zeman dari InformationWeek, sejak diluncurkan di Apri 2011 RIM telah mengapalkan sekitar 750,000 unit Playbook. Tapi angka penjualannya sampai ke pemakai sendiri tidak diketahui dengan pasti. Beberapa artikel menyebutkan pada Q1 2011 RIM mengapalkan (shipping not selling ya) 500,000 Playbook, tapi di Q2 hanya 200,000 saja. Dikatakan sih sekitar 50,000 Playbook terjual saat hari pertama peluncurannya di April 2011 (termasuk yang pre-sale). Nilai sahampun semakin anjlok. Jadi, perapa yang di gudang dan berapa yang di tangan pengguna, nih? Hard to tell.

Bandingkan dengan statistik penjualan iPad.
300,000 iPad terjual di hari pertama. Dalam waktu 70 hari, Apple berhasil menjual 1juta iPad.
Dan berdasarkan laporan Q4 2011, Apple sukses menjual 11.12juta unit iPad. 166% lebih banyak dibandingkan penjualan tahun 2010 di kwartal yang sama.

Dan sekarang RIM mengobral habis-habisan Playbooknya. Setelah ada potongan harga lumayan besar, kini untuk pelanggan bisnis/korporasi RIM menawarkan paket beli 2 bonus 1 plus tambahan pilihan aksesoris.

Nah, buat para pelanggan bisnis/korporasi RIM yang sekiranya berniat menyumbang, bisa tuh mengambil paket obral PlayBook-nya RIM. Buat pelanggan atau pegawainya :) Tawaran ini hanya berlaku sampai 31 Desember 2011 saja lho. Karena rumornya produksi PlayBook akan dihentikan setelahnya :P

 

Referensi:

Will you survive, RIM?

RIM,

RIM stock past 12 months, Marketwatch at 2011-10-22 at 6.11.05 PM GMT+7

How will you survive? how will you come back? For me, practically u has nothing but BBM service to be offered. The other fruit logo has outperform you in many ways, big time.

Facebook is Shutting Down! Oh No!

First post in 2011 yayyy :)

Seminggu kemarin ga ada ide mo posting blog tentang apa. 1 photo everyday selama desember ga tercapai. Tapi made couple photos in one day sih sering gara-gara keranjingan foto blur.

Jadi apa saja yang terjadi selama minggu pertama 2011 ini?
Tanggal 2 kemarin hunting bareng teman-teman baru dari G-team alumni SMA 3bandung di Imah Seniman, Bandung. Foto-foto menyusul (bahkan edit-edit foto dikit ajah lom sempat euy)

G Team, photo by yopie kosasih

Kemudian yang masih anget dari panggangan adalah berita soal Facebook mo tutup.

Tweet Ervan
ervan tweet :)

Awalnya dari tweet Om Ervan
ervan25 +1billion RT @cicik: Oh Dear God, selamatkan diriku dr ribuan facebooker tolol yg akan kirim BM & FB Messages saying “Selamatkan Photo² mu!”

Masih saja yah *ga habis pikir*
Banyak dari kita, orang Indonesia ini yang ga punya pikiran (ok deh pikiran pendek) yang asal maen forward segala berita tanpa check & re-check dulu kebenaran serta keabsahan isi berita maupun sumbernya itu. Kalau dulu mengganggu via mailing list, sekarang via BBM dan Facebook Message. Bweh..

Alhamdulillah, I’ve ditched my Blackberry away.

Dan pagi tadi sepertinya hoax Facebook 2011 itu dibahas di salah satu tv nasional.

Apa sih hoaxnya?

Diberitakan bahwa Mark Zuckerberg mengumumkan kalau dia akan menutup Facebook pada tanggal 15 Maret nanti. Konon kabarnya, si Mark ini dah kelewat stress ngurusin perusahaan berwarga 500juta ini dan mending ditutup ajah biar dia bisa nyantai-nyantai.

Dari mana sumbernya?
Kalau pada pinter dan mo googling, bakal langsung nemu kalo ini hanyalah rumor bin gosip van hoax dari weeklyworldnews.com. Tepatnya sih ini berita fiksi ajah kaya fanfiction kalo di manga-manga jepang lah.

Januari 2 tahun lalu, situ ini melansir hoax juga yang mengatakan kalo Megan Fox itu cowok.

Dan yang mungkin bisa jadi heboh di koran lokal pasca UFO kemang (hai hai abi, masih di kantor bikin UFO?) adalah UFO KEMANG ITU BENAR, UFO-UFO TADI BAKAL NYERBU BUMI DI TAHUN 2011 INI!!!! PREPARE YOUR SELF!!!

Yang bener, loe? Sumbernya dari mana?

Now you ask :) Why dont you google first? Ah nevermind …

Mashable.com mendapat official letter dari Larry Yu, direktur Corporate Communications-nya Facebook yang menyatakan bahwa berita tentang 15 Maret tersebut hanyalah kabar bohong belaka.

Sedikit statistik yang terjadi pada Facebook 20 menit menjelang tahun baru kemarin.

Komentar: 10,208,000 tiap 20 menit
Upload foto: 2,716,000
Update status: 1,851,000
Shared links: 1,000,000
Posting ke Wall: 1,587,000
Foto yang di-tag: 1,323,000
Faceboook message: 4,632,000
Friend requests yang disetujui: 1,972,000
Undangan kegiatan/event yang dikirim: 1,484,000

Sedangkan perubahan Status Relationship selama 2010:
43,869,800 ke single
3,025,791 ke “it’s complicated”
28,460,516 ke “in a relationship”
5,974,574 merubah statusnya ke “engaged”
36,774,801 menikah

Trending topik di status warga Facebook bisa dilihat di video berikut ini “Inside the 2010 Memology of Top Status Trends [HD]

Eminem (23,729,700) jauh lebih di sukai dibandingkan Barrack Obama (17,229,885)

Kemudian dilansir dari New York Times. Facebook sekarang ditaksir bernilai sekitar USD 50 milyar, setelah minggu pertama 2011 ini mendapat suntikan dana sebesar USD 500 juta dari Goldmand Sachs. Keuntungan Facebook sendiri estimasi pertahunnya sebesar USD 2 milyar. Ini membuat MySpace benar-benar menjadi My Empty Space deh sekarang di perang social networking website :)

Kalau mengacu ke pidato Presiden dalam rangka Penyampaian Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2010, nilai facebook ini hampir 45% anggaran belanja negara kita di tahun 2010.

Wah, ga heran kalo Zuckerberg jadi “amat sangat stress sekali” mo nutup pa ngga :P Tinggal si Facebook ini siap go public pa ngga. Kalo ga bisa jadi perkiraan Douglas Rushkoff di CNN “Facebook hype will fade” ini bisa jadi kenyataan.

*sigh*

Era sosial media ini menggiring kebayaakan penggunanya untuk jadi pecandu gosip yah?

Kayanya gampang juga nih kalo mo bikin mass panic, teror skala kecil. Buzz ajah di BBM + layanan socmed/socnet and see the snowball effect :)

Like dialogue from Inception movie

An idea is like a virus. Resilient.
Highly contagious.
And the smallest seed of an idea can grow.
It can grow to define…
…or destroy you.

The smallest idea, such as:
”Facebook is shutting down at March 15.”

referensi:

Promo Blackberry Roaming kartuHALO Telkomsel

Kamu pakai blackberry?

Akhir tahun ini kalian berencana liburan ke luar negeri?

Ke Singapore, Malaysia, Hong Kong, Taiwan atau Australia?

Today (Dec 15, 2010) Telkomsel offer Free Blackberry Roaming promo for all kartuHALO subscribers (new & existing) valid from Dec 15, 2010 – Jan 16, 2011 with the following roaming partners:

  • SingTel – Singapore
  • Maxis – Malaysia
  • CSL – Hong Kong
  • Optus -Australia
  • Taiwan Mobile – Taiwan

Pelanggan kartuHALO tidak perlu melakukan registrasi apapun, semua penggunaan APN blackberry.net di luar negeri pada tanggal tersebut akan secara otomatis free (untuk kartuHALO).

Sekali lagi, buat pelanggan kartuHALO yah dan roaming partner tersebut di atas.

Met Liburan :)

Device Bundling Telkomsel Sambut Ramadhan

Iklan Telkomsel di Kompas 26/7/2010Waktu mampir di kos milik Neng Ocha Sabtu kemarin, nemu iklan mengenai bunding beberapa handset dari Telkomsel untuk menyambut Ramadhan di koran kompas. Nah kebetulan hari ini dapat copy hotnews info dari Telkomsel mengenai hal tersebut.

BUNDLING INOVATIF TELKOMSEL SAMBUT RAMADHAN
Menyambut bulan suci Ramadhan, Telkomsel menyediakan paket bundling ponsel inovatif terbaru dengan harga terjangkau. Inovasi Google Maps dan Ovi Maps dalam paket bundling spesial Ramadhan ini menghadirkan fitur maksimal untuk memudahkan pelanggan dalam persiapan mudik Lebaran 2010.

Google Maps merupakan aplikasi peta yang berfungsi sebagai penunjuk arah dan penunjuk lokasi ketika sedang mobile. Layanan ini terdapat dalam paket bundling Samsung Galaxy S, Samsung Champ C3303, dan BlackBerry Bold 9700. Sementara aplikasi Ovi Maps, yang memiliki fungsi serupa, tertanam di paket bundling Nokia 5230 Xpress Music. Pelanggan cukup mengunduh aplikasi-aplikasi tersebut di menu yang tersedia di masing-masing ponsel.

Menurut Gideon Edie Purnomo -VP Channel Management, “Kami menawarkan inovasi aplikasi peta dalam paket bundling spesial Ramadhan. Tentunya aplikasi tersebut sangat berguna bagi pelanggan ketika sedang melakukan perjalanan mudik. Paket bundling fitur berkualitas ini dapat dinikmati masyarakat dengan harga terjangkau.”

Menyambut bulan penuh kebaikan, Perusahaan kita menyajikan 6 pilihan paket bundling, yakni: Samsung Galaxy S, Samsung Champ C3303, BlackBerry Bold 9700, Nokia 5230 Xpress Music, Nexian Rhoma, dan TiPhone T28. Seluruh paket ponsel tersebut dilengkapi dengan simPATI dan Kartu As untuk menghadirkan pengalaman mobile internet yang handal.

Samsung Galaxy S merupakan ponsel Samsung terbaru dengan platform Android. Pembeli paket bundling canggih seharga Rp 6.499.000 ini bisa menikmati gratis internet 500 MB per bulan selama 6 bulan. Paket bundling Samsung Champ 3303 memberikan gratis internet 5 MB per bulan selama 6 bulan apabila mengisi pulsa minimal Rp 40.000 setiap bulannya.

Paket bundling BlackBerry Bold 9700 dijual dengan harga Rp 4.300.000. Telkomsel memberikan tarif spesial paket BlackBerry Unlimited Rp 70.000 di bulan ke-2, 3, dan 4 jika di bulan sebelumnya pelanggan mengisi pulsa minimal Rp 100.000. Untuk aktivasi paket BlackBerry Telkomsel, cukup tekan *363#.

Nokia 5230 Xpress Music plus simPATI bisa dibeli dengan harga Rp 1.850.000. Paket ini sudah termasuk gratis internet 10 MB per bulan selama 6 bulan bagi pelanggan yang mengisi pulsa minimal Rp 50.000 tiap bulannya.

Menyemarakkan suasana suci menjelang bulan penuh berkah, Perusahaan kita juga menyediakan berbagai konten dan aplikasi islami di ponsel Nexian Rhoma dan TiPhone T28 yang di-bundle dengan Kartu As. Kedua paket bundling murah ini dilengkapi gratis internet 3 MB per bulan selama 6 bulan apabila pelanggan melakukan isi pulsa minimal Rp 30.000 setiap bulannya. Khusus pembeli paket bundling Nexian Rhoma seharga Rp 399.000, dapatkan gratis konten-konten menarik Ridho Rhoma dan Rhoma Irama, seperti: full track dan ringtone lagu Rhoma dan Ridho, tausiyah Rhoma, dan wallpaper Rhoma dan Ridho.

Kenyamanan pelanggan dalam menikmati layanan inovatif dan gratis internet dalam berbagai paket bundling ini didukung jaringan berkualitas terbaik yang dimiliki Telkomsel. Lebih dari 32.000 Base Transceiver Station (BTS) termasuk lebih dari 5.000 Node B (BTS 3G) yang menjangkau hingga pelosok Indonesia siap melayani kebutuhan komunikasi pelanggan.(red)

Sumber: Corporate Communication – Head Office Telkomsel